Sebagai salah satu bank swasta terdepan di Indonesia dan juga salah satu grup penyedia jasa keuangan terbesar di ASEAN, kami telah menjadi bagian dari sejarah dalam mencapai titik di mana kami berada saat ini. Dengan 400 cabang tersebar di seluruh Indonesia dan lebih dari 7,000 Maybankers, kami berfokus pada "Humanising Financial Services" yang tidak hanya tercermin dalam cara kami membangun hubungan dengan nasabah tetapi juga diperkuat dalam hubungan kerja sehari-hari di mana kami menghargai setiap perbedaan mulai dari menjembatani generasi sampai dengan membangun "kesigapan" menuju transformasi digital.
Maybank Indonesia berdedikasi untuk mewujudkan misi kami “Humanising Financial Service”. Kami selalu mengutamakan nasabah dalam setiap solusi dan jasa yang kami sediakan. Keluarga kami, yang disebut sebagai “Maybankers” adalah inti dari semua yang kami lakukan. Misi “Humanising” kami terapkan secara menyeluruh dalam perjalanan karyawan dan diperkuat dengan 4 pilar Employee Value Proposition (EVP).
“Di Maybank Indonesia, kami percaya bahwa pertumbuhan perusahaan dimulai dari pengembangan para talenta kami;
Maybank tidak hanya sekedar tempat kerja;
tapi sebuah keluarga
suatu kehidupan
sebuah destinasi di masa depan”
Irvandi Ferizal
Human Capital Director
Sebagai satu keluarga, kami merayakan setiap peristiwa berharga, terutama saat-saat kemenangan.
Best Company to Work For
in Asia 2019
Indonesia Human Capital Award 2019
Human Capital of The Year 2019
Best Employer Brand Award 2018
Bekerja sama dengan nasabah eksternal untuk memberikan solusi keuangan terbaik sekaligus membangun hubungan “win-win”.
Berperan sebagai pengusaha internal, selalu mencari ruang untuk perbaikan bisnis melalui pemikiran yang inovatif.