Apa Itu Obligasi dan Bagaimana Cara investasinya melalui M2U ID App ? Yuk Cari Tahu Penjelasannya!

10 Juli 2023

Investasi Obligasi melalui M2U ID App

Panduan Pemesanan Obligasi

Obligasi merupakan instrumen keuangan yang diterbitkan oleh pemerintah atau perusahaan untuk mengumpulkan dana dari investor. Dalam investasi obligasi, investor memberikan pinjaman kepada penerbit obligasi dalam jangka waktu tertentu dengan imbalan kupon yang dibayarkan secara teratur. Obligasi dianggap sebagai alternatif investasi yang lebih stabil dan aman dibanding dengan investasi saham. Hal ini dikarenakan obligasi memiliki tingkat risiko yang lebih rendah dibanding dengan investasi saham

Investasi obligasi memiliki sejumlah manfaat yang menarik bagi para investor. Pertama, obligasi memberikan pendapatan tetap berupa kupon yang dibayarkan secara teratur sehingga bisa dijadikan sumber pendapatan pasif yang stabil. Kedua, obligasi memiliki jangka waktu yang dapat dipilih sehingga investor dapat memilih obligasi dengan jangka waktu yang sesuai dengan tujuan keuangan mereka. Selain itu, obligasi juga dapat memberikan diversifikasi portofolio yang akan mengurangi risiko investasi secara keseluruhan.

Saat ini, para Nasabah memiliki kemudahan dalam berinvestasi SBN (Surat Berharga Negara) atau obligasi khusus untuk primary market melalui M2U ID App. Primary market atau pasar perdana adalah pasar di mana obligasi baru diterbitkan dan dijual kepada investor pertama kali. Dengan menggunakan M2U ID App, Nasabah dapat dengan mudah mengakses primary market dan melakukan investasi dalam obligasi.

Saat ini, para Nasabah memiliki kemudahan dalam berinvestasi SBN (Surat Berharga Negara) atau obligasi khusus untuk primary market melalui M2U ID App. Primary market atau pasar perdana adalah pasar di mana obligasi baru diterbitkan dan dijual kepada investor pertama kali. Dengan menggunakan M2U ID App, Nasabah dapat dengan mudah mengakses primary market dan melakukan investasi dalam obligasi.

Untuk berinvestasi obligasi melalui M2U ID App, Anda hanya perlu mengikuti cara dari setiap proses berikut ini:

1.  Download M2U ID di perangkat smartphone Anda.

2.  Lakukan registrasi SID pada M2U ID App. Setelah berhasil registrasi SID, lakukan registrasi e-SBN. Untuk mengetahui informasi detail mengenai registrasi SID dan e-SBN, lihat panduan lengkapnya di halaman ini.

3.  Lakukan pemesanan SBN pada aplikasi M2U ID App dengan mengikuti langkah berikut atau klik disini untuk panduan pemesanan SBN :

  • Login M2U ID App lalu klik menu navigasi di pojok kiri atas layar pada tampilan rekening.
  • Pilih ‘Investasi & Asuransi’.
  • Klik tombol ‘+’.
  • Pilih ‘SBN’.
  • Pilih dan klik tombol kuning ‘+’ produk SBN yang ingin dipesan. Klik (i) untuk detail info produk.
  • Pilih rekening sumber dana yang sebelumnya sudah didaftarkan
  • Isi nilai nominal pemesanan SBN dan lalu klik ‘Lanjut’.
  • Baca dan centang untuk menyetujui semua persyaratan lalu klik ‘Lanjut’.
  • Masukan passcode Secure2u / kode TAC.
  • Verifikasi detail pemesanan Anda lalu klik ‘Konfirmasi & minta TAC’
  • Masukan passcode Secure2u / kode TAC.
  • Pemesanan SBN Anda berhasil. Lalu klik ‘Selesai’.

Pemesanan SBN melalui M2U ID App memiliki ketentuan dan keuntungan tertentu. Anda dapat melakukan pemesanan SBN mulai dari kelipatan Rp 1 Juta. informasi mengenai sisa kuota pemesanan nasional dan sisa kuota investor juga tersedia, sehingga Anda dapat melihat ketersediaan obligasi. Selain itu, M2U ID App juga memberikan fasilitas redemption atau penjualan obligasi. Tenor untuk redemption SBN biasanya tergantung pada karakteristik obligasi yang diinvestasikan.

Untuk memanfaatkan kesempatan investasi obligasi secara optimal, penting bagi Anda untuk memantau tanggal penting terkait SBN. Dengan memahami tanggal penting ini, nasabah dapat mengatur strategi investasi jadi lebih baik lagi. Berikut tanggal penting terkait SBN untuk tahun 2023:

Untuk memanfaatkan kesempatan investasi obligasi secara optimal, penting bagi Anda untuk memantau tanggal penting terkait SBN. Dengan memahami tanggal penting ini, nasabah dapat mengatur strategi investasi jadi lebih baik lagi. Berikut tanggal penting terkait SBN untuk tahun 2023:

  • 19 Januari - 9 Februari 2023 : Saving Bond Ritel SBR012-T2 & SBR012-T4 (Periode Berakhir).
  • 3 - 29 Maret 2023 : Sukuk Ritel SR018 (Periode Berakhir).
  • 5-24 Mei 2023 : Sukuk Tabungan ST010 (Periode Berakhir).
  • 26 Juni - 20 Juli 2023 : Obligasi Negara Ritel ORI023 (2 seri) (Sedang Berlangsung).
  • 18 Agustus - 13 September 2023 : Sukuk Ritel SR019 (Periode Mendatang).
  • 9 Oktober - 2 November 2023 : Obligasi Negara Ritel ORI024 ( 2 seri) (Periode Mendatang).
  • 3 - 29 November 2023 : Sukuk Tabungan ST011 (Periode Mendatang)

Jika sudah di catat tanggalnya, kenapa tidak mulai investasi obligasi dengan cara mudah di M2U ID App? Yuk mulai berinvestasi bersama Maybank Indonesia dan rasakan kemudahan berinvestasi di M2U ID App sekarang, mudah dalam genggaman!