Maybank Indonesia berpartisipasi secara aktif dalam program pengembangan dan pemberdayaan masyarakat pra sejahtera guna menciptakan kemandirian dan kehidupan yang lebih baik. Program pemberdayaan masyarakat yang kami lakukan meliputi pemberdayaan perempuan, kelompok masyarakat marjinal dan pra sejahtera, komunitas penyandang disabilitas, anak yatim – piatu serta bantuan kepada daerah yang terkena bencana di tanah air, baik dalam tahap ‘tanggap darurat’ (emergency) maupun dalam tahap rehabilitasi. Kami juga bekerja sama dengan beberapa lembaga untuk mendukung pelaksanaan program agar dapat berjalan dengan baik. Salah satunya dengan lembaga keuangan yang memiliki fokus pada layanan keuangan mikro (micro financing) dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.